Cara Mengatasi Virus Shortcut di Flashdisk dan Komputer

Virus kalau dalam dunia komputasi didefinisikan sebagai program jahat yang mempunyai kemampuan menyebar, menyisip ke program atau data dan virus juga bisa menggandakan diri.

Virus komputer banyak sekali jenisnya dan salah satunya adalah virus shortcut. Jenis virus shortcut ini bekerja dengan membuat shortcut palsu di dalam komputer, dan bisa menginfeksi flashdisk yang pernah dihubungkan ke komputer tersebut.

Biasanya virus ini menyembunyikan file dalam flashdisk lalu menggantinya dengan shortcut palsu. Virus ini bekerja di luar kendali kita, sehingga Anda pun biasanya tidak sadar jika perangkat terserang virus.

Virus shortcut ini termasuk jenis virus yang tidak terlalu berbahaya. Namun, kemunculannya di komputer atau flashdisk mengakibatkan file tersembunyi serta bisa mengubah file atau data di dalamnya menjadi shortcut. 

Nah, bila kasus ini terjadi pada Anda, mungkin Anda beranggapan kalau file-file di komputer atau flashdisk yang terkena virus shortcut tersebut hilang atau terhapus. Tapi sebenarnya file-file itu hanya disembunyikan oleh virus shortcut.

Ciri-ciri Laptop / PC Terkena Virus Shortcut

Virus shortcut sebenarnya hanya menyerang laptop atau PC. Dan, bila Anda Anda mendapati virus shortcut di flashdisk, berarti flashdisk tersebut terinfeksi dari komputer.

Pastinya Anda telah memasang flashdisk tersebut komputer atau laptop dan Anda tidak melakukan ejecting ketika akan mencopot flashdisk dari komputer. Akibatnya bila ada virus komputer, flashdisk akan terinfeksi juga.

Untuk ciri-ciri laptop/PC atau flashdisk terkena virus shortcut, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Virus shortcut biasanya membuat file induk dengan nama file database.mdb, dan biasanya file tersebut bisa ditemukan di folder My Documents
  • Ada file autorun.inf pada setiap drive/folder di laptop atau PC yang terserang virus shortcut.
  • Terdapat file shortcut palsu pada penyimpanan laptop atau PC.
  • Biasanya terdapat file thumb.db (bukan file thumbs.db).
  • Selain itu, virus ini juga membuat file microsoft.ink dan atau file-file lain yang berekstensi .ink di belakangnya.
  • Terdapat file process bernama wscript.exe. File ini berjalan pada OS laptop atau PC Anda tanpa disadari.

Nah, jika Anda sedang mengalami masalah flashdisk atau komputer yang terkena virus shortcut, silakan atasi dengan mengikuti cara pada ulasan di bawah ini.

Cara Mengatasi Virus Shortcut di Flashdisk

Bila virus shortcut menyerang flashdisk Anda, ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengatasinya.

Dan untuk prosesnya terkadang mudah dan terkadang susah, tergantung level permasalahannya.

Ya, walaupun masih satu masalah yakni terkena virus shortcut, tetapi, kasus spesifiknya beda loh.

Untuk itu, Anda bisa coba metode di bawah ini satu per satu.

1. Atasi Lewat CMD

Cara paling mudah untuk mengatasi flashdisk yang terserang virus shortcut adalah dengan melakukan perbaikan lewat Command Prompt (CMD).

Caranya adalah dengan menggunakan kode perintah perbaikan sistem untuk mengatasi virus shortcut di flashdisk.

Untuk lebih detailnya bisa ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Pertama, silakan siapkan flashdisk yang bermasalah, kemudian pasangkan ke laptop atau PC Windows.
  2. Buka Run dengan menekan tombol kombinasi Windows + R.
  3. Ketikkan CMD lalu Enter.
  4. Setelah halaman Command Prompt terbuka, silakan ketik kode perintah CHKDSK /R /F E: lalu tekan Enter.
  5. Tunggulah sesaat, sampai prosesnya selesai. Oh iya, huruf E pada perintah di atas silakan Anda sesuaikan dengan letter flashdisk yang dipasang di laptop atau PC Anda.
  6. Selanjutnya, silakan ketikkan kode perintah attrib -h -r -s /s /d *.* kemudian tekan Enter lagi.
  7. Tunggu prosesnya sesaat. Setelah itu, Anda bisa periksa kembali data-data di flashdisk, biasanya dengan ini flashdisk akan normal kembali.
  8. Done.

Sebagai tambahan, kalau kode perintah di atas tidak manjur, Anda bisa ganti perintah pada nomor 5 dengan attrib -s -r -h *.* /s /d /l lalu tekan Enter.

2. Gunakan Software EaseUS

EaseUS Data Recovery merupakan software yang berfungsi sebagai data recovery untuk mengembalikan data yang tidak bisa diakses oleh flashdisk.

Aplikasi ini dapat Anda dipakai untuk memulihkan atau memperbaiki data/file di flashdisk yang terinfeksi virus shortcut (file berubah menjadi shortcut).

Cara melakukannya adalah sebagai berikut:

  1. Pertama, download software EaseUS terlebih dahulu.
  2. Install aplikasinya seperti Anda menginstal aplikasi pada umumnya.
  3. Setelah terinstal, silakan sambungkan flashdisk yang bermasalah ke laptop atau PC lalu tunggu sesaat sampai flashdisk terbaca.
  4. Jika sudah, buka aplikasi EaseUS. Kemudian pada halaman utama aplikasi, silakan Anda pilih drive atau partisi flashdisk.
  5. Setelahnya, EaseUS secara otomatis akan melakukan scanning flashdisk.
  6. Tunggu prosesnya sampai selesai, kemudian Anda akan menemukan opsi recovery untuk mengembalikan file yang berubah menjadi shortcut.
  7. Silakan lakukan recovery file tersebut satu per satu.
  8. Done.

3. Format Flashdisk

Jika dengan kedua cara di atas, flashdisk yang terserang virus shortcut tidak bisa dipulihkan, maka solusi finalnya adalah dengan melakukan format flashdisk. 

Untuk melakukan format flashdisk yang terserang virus, salah satu caranya adalah menggunakan HDD Low Level Format.

Dengan HDD Low Level Format Anda bisa membersihkan flashdisk terkena virus shortcut sampai ke akar-akarnya. Jadi, virus shortcut yang menginfeksi flashdisk Anda akan ikut hilang.

Silakan ikuti langkah-langkah di bawah untuk melakukan format flashdisk melalui HDD Low Level Format:

  1. Pertama, silakan Anda download dan install aplikasi HDD Low Level Format terlebih dahulu.
  2. Sambungkan flashdisk ke laptop atau PC Anda, kemudian buka aplikasi HDD Low Level Format.
  3. Setelah masuk ke halaman utama aplikasinya, silakan pilih disk penyimpanan atau flashdisk yang ingin Anda format, setelah itu klik Continue.
  4. Jika sudah, lanjutkan dengan mengikuti panduan format yang sudah tertera pada aplikasi tersebut.
  5. Lama prosesnya tergantung kapasitas dan banyak data di flashdisk. Umumnya sih hanya beberapa menit.
  6. Done.

Cara Mengatasi Virus Shortcut di Laptop / PC

Pembahasan selanjutnya adalah mengenai bagaimana cara mengatasi virus shortcut di yang menyerang laptop atau PC. 

Hal ini harus sekalian saya bahas, karena virus shortcut di flashdisk itu penyebabnya adalah karena terinfeksi virus shortcut yang sebelumnya sudah menyerang aptop atau PC.

Nah, karena itulah Anda perlu membersihkan virus shortcut di laptop atau PC dan lakukan pencegahan agar virus tersebut tidak kembali lagi. 

Gimana caranya? Nah untuuk melakukannya tidak sulit kok, bahkan untuk pemula sekalipun. Jadi biar nggak bingung, silakan simak ulasan di bawah ini sampai selesai.

1. Atasi Melalui MSConfig

System Configuration merupakan tool yang terdapat di Windows, yang bisa digunakan untuk mengidentifikasi masalah pada laptop atau PC. 

Disamping itu, ada salah satu fungsi penting disini, yaitu bisa digunakan untuk mengatasi komputer yang terserang virus shortcut, lho.

Berikut cara melakukannya:

  1. Pertama, silakan tekan tombol kombinasi Windows + R untuk membuka jendela Run.
  2. Setelah itu, ketikkan msconfig kemudian tekan Enter.
  3. Setelah halaman System Configutation terbuka, silakan Anda klik di bagian Startup.
  4. Kemudian klik opsi Open Task Manager.
  5. Setelah itu, pada menu Startup, carilah nkvasyoxww.vbs.
  6. Klik kanan pada file tersebut, lalu pilih Disable.
  7. Done.

2. Atasi Lewat Folder %temp%

Folder temp atau temporary folder adalah folder khusus yang sifatnya sementara dan berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan file-file tertentu. 

Tanpa disadari, virus shortcut dan file-file shortcut lainnya di laptop atau PC biasanya bersarang di dalam folder temporary tersebut.

Karena itulah Anda perlu bersihkan virus shortcut menggunakan %temp%. Cara melakukannya bisa dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Buka Run dengan menekan tombol kombinasi Windows + R.
  2. Selanjutnya ketik %temp% lalu Enter.
  3. Setelah folder temporary terbuka, silakan Anda cari berkas nkvasyoxww.vbs.
  4. Setelah ketemu, pilihlah folder tersebut kemudian klik kanan dan klik opsi Delete.
  5. Done, virus shortcut yang menyerang komputer atau laptop Anda sudah hilang.

Oh iya, gambar diatas hanya ilustrasi saja, dan folder yang saya pilih juga bukan nkvasyoxww.vbs, karena komputer saya tidak terkena virus shortcut.

Cara Mencegah Perangkat Terkena Virus Shortcut

Nah, setelah Anda berhasil memperbaiki flashdisk ataupun komputer yang terkena virus shortcut, maka selanjutnya Anda wajib mencegah supaya komputer atau flashdisk tidak terkena virus shortcut lagi. 

Virus komputer memang sering muncul, menyerang dan menginfeksi tanpa sepengetahuan kita. Jadi lebih baik cegah agar virus tersebut tidak menyerang flashdik, laptop atau PC Anda.

Karena bila perangkat sudah terkena virus shortcut, Anda harus susah payah memperbaikinya. Dan, ada kalanya data-data atau file yang terserang tidak bisa diselamatkan.

Untuk itu mencegah menjadi langkah paling bagus. Nah, Anda bisa coba tips-tipsnya seperti yang saya jelaskan di bawah ini:

  1. Hidupkan antivirus komputer (Windows Defender atau lainnya) secara real time. Supaya virus apapun itu tidak akan bisa menyerang, dan juga akan bisa diatasi atau dihapus oleh antivirus komputer.
  2. Saya sarankan untuk mematikan fitur autorun komputer, karena fitur tersebut terkadang dapat membuat virus bisa otomatis berjalan atau menyerang flashdisk yang tersambung.
  3. Lakukan scanning file-file yang tersimpan di laptop atau komputer secara berkala, agar bisa terhindar dari virus atau malware yang menyerang.
  4. Untuk lebih baiknya lagi, ketika Anda ingin menyalin file, lakukanlah scanning file terlebih dahulu sebelum flashdisk disambungkan ke komputer. Sehingga bila ada file berbahaya tidak akan ngikut ke flashdisk.
  5. Selalu lakukan Eject setelah Anda selesai menggunakan flashdisk di komputer.

Tips penting dari saya mungkin itu saja, dan bila dirasa kurang Anda bisa searching lagi karena masih banyak cara lain yang bisa Anda lakukan untuk mencegah perangkat terkena virus shortcut. 

Tapi bagi saya, jika Anda sudah melakukan semua hal di atas maka sudah cukup untuk mencegah virus shortcut dan juga virus-virus lainnya yang berpotensi menyerang perangkat Anda.

Mungkin sekian dulu artikel pada kesempatan ini mengenai cara mengatasi virus shortcut di flashdisk dan komputer yang bisa Anda coba praktikkan. 

Cara-cara yang saya jelaskan diatas terbilang efektif karena sudah dicoba oleh banyak pengguna. Mungkin termasuk sekarang sudah dibuktikan oleh Anda sendiri.

Sekian dari saya, semoga bermanfaat dan membantu. Terima kasih.