Cara Mengatasi Error 0xc00007b Unable to Start Correctly
Saat sedang menggunakan laptop atau PC Windows, memang tidak selamanya perangkat dan sistem dapat berjalan lancar tanpa kendala apapun.
Terdapat salah satu permasalahan yang sering dijumpai di Windows, yakni error 0xc00007b. Permasalahan ini spesifik pada sebuah aplikasi yang biasanya akan dijalankan.
Aplikasi di Windows tersebut ketika Anda buka dari shortcut-nya malah memunculkan sebuah pesan error pada layar monitor yang berbunyi “The application was unable to start correctly” (Error 0xc00007b).
Masalah tersebut membuat sistem tidak dapat membuka aplikasi yang diinginkan, yang biasanya dikarenakan permasalahan pada arsitektur yang digunakan aplikasi tersebut.
Umumnya aplikasi tersebut mempunyai atribut 32 bit tetapi Anda menjalankannya di Windows yang sudah 64 bit. Dan akibatnya aplikasi tersebut error dan tidak bisa dibuka.
Selain itu, error 0xc00007b juga bisa disebabkan oleh file aplikasi yang rusak/corrupt, dan mengakibatkan aplikasi tidak dapat berjalan sama sekali meski Anda berupaya membukanya berkali-kali.
Nah, untuk menemukan solusi dari permasalahan ini, Anda bisa membaca artikel ini sampai selesai dan menerapkan solusi yang saya ulas pada penjelasan di bawah ini.
Cara Mengatasi Error 0xc00007b
Sebelumnya, perlu diketahui dahulu apa sih maksud dari pesan error yang biasanya bunyi lengkapnya seperti ini: “The application was unable to start correctly (0xc000007b). Click OK to close the application”.
Nah, pesan tersebut dapat diartikan kalau aplikasi di laptop atau PC Windows Anda tidak bisa dimulai dengan baik dengan kode error 0xc000007b, dan klik OK untuk menutupnya.
Lalu apa sih yang mesti dilakukan ketika menemui masalah ini?, sementara pada pesannya kita hanya diminta untuk klik OK alias menutup aplikasi tersebut.
Untuk menjawab hal ini, pada pesan error tersebut sebenarnya sudah mengindikasikan kalau terjadi masalah di aplikasi yang dibuka.
Terkait penyebabnya sendiri cukup kompleks, dan sebagian sudah saya singgung di atas. Meski begitu, Anda bisa mencoba menerapkan cara mengatasi error 0xc000007b sebagaimana yang saya jelaskan pada ulasan di bawah ini.
Pastikan Anda mencobanya secara urut dari nomor satu dulu, dan kalau gagal baru bisa lanjut ke cara berikutnya. Hal ini karena saya sudah mengurutkan berdasarkan dengan cara termudahnya.
1. Mulai Ulang Windows
Memulai ulang laptop atau komputer Windows seringkali bisa menyelesaikan berbagai macam masalah yang terjadi di sistem Windows.
Seperti laptop atau PC yang lag, hang, freeze, error code 0xc000007b, dan semacamnya. Jadi, Anda bisa coba restart laptop atau PC agar error di Windows dapat teratasi dengan mudah.
Oh iya, restart Windows ini memang seringkali jadi opsi pertama ketika terjadi permasalahan pada sistem, termasuk masalah the application was unable to start correctly ini.
Untuk melakukan restart sesuai prosedur, tentunya Anda sudah tahu caranya, yakni dengan menekan tombol Start Menu, kemudian klik tombol Power, kemudian tinggal klik tombol Restart.
2. Reinstall Aplikasi Bermasalah
Error the application was unable to start correctly ini biasanya hanya terjadi pada aplikasi tertentu saja. Sehingga besar kemungkinan juga kalau aplikasi tersebut memang bermasalah.
Nah, solusinya adalah dengan melakukan reinstall atau menginstal ulang aplikasi yang bermasalah ini. Namun sebelumnya, pastikan Anda melakukan clean installation pada aplikasi yang bermasalah.
Untuk melakukannya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Pertama, silakan buka Run dengan menekan tombol kombinasi Windows + R.
- Setelah itu, ketikkan Control Panel kemudian tekan Enter.
- Apabila Anda sudah masuk ke halaman Control Panel, silakan klik menu Uninstall a Programs.
- Setelah masuk ke halaman Program and features, silakan cari aplikasi, program, atau game yang bermasalah.
- Pilih aplikasi tersebut kemudian klik kanan dan pilih Uninstall/Change.
- Ikuti proses uninstall aplikasi sampai selesai, setelahnya silakan restart laptop atau PC Windows Anda.
- Terakhir, Anda bisa menginstall kembali aplikasi yang sudah dihapus tersebut dari awal.
Pastikan Anda menggunakan versi aplikasi dan arsitektur yang sesuai dengan perangkat Windows yang Anda gunakan.
Selain itu, pastikan juga Anda memasang semua yang diharuskan di install aplikasi, seperti driver atau semacamnya. Dan pastikan juga pada proses instalasi itu tidak terjadi error yang membuat prosesnya tidak sempurna.
3. Install Visual Redist C++
Microsoft Visual Redist (Visual C++) merupakan program yang berfungsi resource pada aplikasi-aplikasi di Windows yang membutuhkan komponen library dari program ini.
Nah, sebagian besar aplikasi di Windows itu membutuhkan Visual C++, sehingga bila Anda belum menginstalnya maka tidak heran jika terjadi error the application was unable to start correctly.
Untuk itu, silakan install Microsoft Visual Redist C++ dengan cara berikut ini:
- Pertama, silakan buka halaman unduhan Visual Redist di situs Microsoft, kemudian cari program Visual Redist di halaman tersebut.
- Pilih program Visual Redist C++ pada halaman tersebut, pastikan memilih program yang sesuai versi Windows Anda.
- Setelah itu, Anda tingga download program Visual Redist tersebut kemudian tunggu prosesnya sampai selesai.
- Setelah terunduh, silakan lanjut buka folder unduhan di laptop Anda dan temukan program Visual Redist yang sudah diunduh sebelumnya. Jika sudah silakan Anda klik dua kali pada file aplikasi Visual Redist untuk memulai proses instalasi.
- Pada halaman baru yang terbuka, silakan Anda setujui lisensinya dengan cara ceklis kolom I agree to the license terms and conditions. Jika sudah silakan klik tombol Install.
- Terakhir, Anda tinggal mengikuti prosesnya sampai selesai.
- Done.
Microsoft Visual Redist C++ atau dengan sebutan lain ‘Microsoft Visual Credits’ ini mempunyai banyak versi, diantaranya adalah:
- Microsoft Visual Credits 2005
- Microsoft Visual Credits 2008
- Microsoft Visual Credits 2010
- Microsoft Visual Credits 2012
- Microsoft Visual Credits 2013
- Microsoft Visual Credits 2015
- Microsoft Visual Credits 2017
- Microsoft Visual Credits 2019
- Microsoft Visual Credits 2022
Selain itu, program Visual Redist ini memiliki 2 tipe, yaitu 32-bit (x86) dan 64-bit (x64).
Buat Anda yang menggunakan laptop atau PC Windows 64-bit, silakan install semua versi Microsoft Visual C++ baik yang 32-bit maupun 64-bit.
Dan untuk pengguna laptop atau komputer dengan sistem operasi Windows 32-bit, Anda cukup menginstal Microsoft Visual C++ 32-bit saja.
Pastikan juga Anda menginstall versi Microsoft Visual Redist 2005 (versi terlama) sampai Microsoft Visual Redist 2022 (versi terbaru).
Menginstal semua program Visual Redist C++ tersebut sangat wajib, karena banyak aplikasi yang membutuhkan program Redist C++ tersebut, mulai dari versi lama sampai yang terbaru.
Hal ini juga untuk memastikan tidak terjadi permasalahan “The application was unable to start correctly” (Error 0xc00007b)” lagi.
Belum tahu menggunakan Windows berapa bit? Silakan baca artikel mengenai cara melihat arsitektur / bit laptop atau komputer Windows.
4. Install Program NET Framework
NET Framework (Dot NET) merupakan sebuah software penerjemah bahasa pemrograman aplikasi, game atau software tertentu di laptop/PC Windows.
Peran NET Framework ini sangatlah penting, karena harus menerjemahkan program yang tertulis di dalam aplikasi, agar aplikasi tersebut dapat berjalan dengan baik.
Jadi, bila Anda mengalami masalah the application was unable to start correctly, bisa saja disebabkan oleh versi NET framework yang belum di-update, atau bahkan belum di-install.
Untuk itu, silakan install atau update NET Framework di laptop atau PC Windows Anda, dengan cara berikut ini:
- Kunjungi situs resmi Microsoft melalui link ini untuk mendownload NET Framework versi terbaru.
- Silakan Anda download yang ada tulisan Recomended itu menandakan kalau NET Framework tersebut merupakan versi yang terbaru. Nah, untuk saat ini versi terbarunya adalah 4.8.1 yang rilis tahun 2022.
- Setelah itu Anda download yang versi Offline installer, kemudian pilih versi Runtime.
- Tunggu proses download selesai, dan setelah selesai silakan klik dua kali pada file tersebut, lalu mulai instalasi.
- Jika sudah, maka akan muncul jendela wizard installation. Pada bagian ini, Anda hanya perlu mengikuti proses instalasinya sampai selesai.
- Terakhir, restart laptop atau PC Anda.
- Done, dengan begini masalah the application was unable to start correctly sudah teratasi.
5. Periksa Kompatibilitas
Cukup sering pengguna laptop atau PC itu memaksa perangkatnya untuk bisa menjalankan aplikasi atau game tertentu.
Padahal kalau dilihat secara kompatibilitas, spesifikasinya dari perangkat yang digunakan tidaklah memenuhi syarat alias tidak mumpuni.
Jadi, tidak heran jika terjadi error yang membuat aplikasi tidak bisa dibuka/dijalankan sama sekali. Untuk itu, janganlah terlalu memaksakan, dan Anda perlu cek kompatibilitas antara aplikasi dan laptop/PC.
Cek Spesifikasi Minimal Untuk Menjalankan Aplikasi Tertentu:
- Pertama buka browser di laptop atau PC Anda. Misalnya disini saya menggunakan browser Chrome.
- Setelah browser terbuka, silakan Anda buka kolom pencarian web.
- Selanjutnya ketik system requirements ……. (titik-titik silakan diisi dengan nama aplikasinya).
- Setelah itu periksa informasi mengenai spesifikasi yang dibutuhkan untuk menjalankan aplikasi tersebut.
- Biasanya pada halaman teratas akan muncul informasi yang dibutuhkan secara spesifik, terkait spek minimum yang dibutuhkan untuk menjalankan aplikasi yang Anda cari.
Cek Spesifikasi Laptop / PC Sudah Mendukung atau Belum
- Buka Run dengan menekan tombol kombinasi Windows + R.
- Setelah itu, ketikkan DXDIAG kemudian tekan Enter.
- Jika sudah, maka halaman DirectX Diagnostic Tool akan terbuka.
- Pada bagian ini, Anda bisa melihat spesifikasi laptop atau PC Windows yang Anda gunakan.
Nah, apabila setelah dicek ternyata laptop atau PC Anda tidak memenuhi syarat system requirements, maka ketika Anda memaksa menjalankan aplikasi tersebut, biasanya akan mengalami masalah the application was unable to start correctly.
6. Atur Compatibility Mode
Setelah mengetahui bahwa spesifikasi perangkat Anda mampu menjalankan aplikasi tersebut di atas, tetapi masih mengalami error the application was unable to start correctly, maka solusinya adalah dengan mengatur kompatibilitas pada aplikasi tersebut.
Cara melakukannya adalah sebagai berikut:
- Buka Start Menu di laptop atau PC Windows Anda, kemudian cari aplikasi yang bermasalah.
- Klik kanan pada aplikasi tersebut, kemudian pilih More dan klik Open file location.
- Selanjutnya klik kanan pada shortcut aplikasi dan setelah itu pilih Properties.
- Jika sudah muncul jendela baru, silakan Anda klik tab Compatibility.
- Centang pada opsi Run this program in compatibility mode for yang terdapat pada bagian Compatibility mode.
- Pilih versi Windows yang sesuai dengan yang terinstall di laptop atau PC Anda.
- Klik Apply, lalu OK.
- Done.
Setelah mengikuti langkah-langkah di atas, seharusnya Anda akan bisa menjalankan aplikasi dengan normal, tanpa ada masalah lagi.
Oh iya, jika masih belum bisa membuka aplikasi yang bermasalah, Anda bisa coba untuk menggunakan versi Windows lain pada opsi Compatibility mode di atas. Dan cobalah sampai berhasil.
7. Install DirecX
Tahukah Anda bahwa hampir semua aplikasi khususnya game itu membutuhkan software tambahan bernama DirectX.
Software ini juga ampuh dalam mengatasi berbagai permasalahan pada aplikasi di laptop atau komputer Windows, seperti halnya error 0xc00007b .
Untuk itulah, silakan Anda install DirectX dengan cara berikut ini:
- Pertama, silakan buka browser di laptop atau PC Anda, kemudian cari DirectX melalui kolom pencarian.
- Anda bisa juga langsung mengunjungi situs resmi Microsoft untuk mendapatkan DirectX.
- Nah, pada halaman situs Microsoft, silakan Anda klik tombol Download untuk mengunduh DirectX.
- Tunggu proses unduhannya sampai selesai.
- Setelah selesai, Anda bisa langsung install DirectX di laptop atau PC Windows yang digunakan.
- Done.
8. Update Driver VGA
Buat Anda yang menggunakan VGA Nvidia GeForce di laptop ataupun PC, biasanya error 0xc00007b tersebut terjadi karena driver VGA belum di-update.
Nah, untuk mengatasinya Anda bisa langsung perbarui dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Buka browser di perangkat Windows Anda.
- Setelah itu, kunjungi situs resmi Nvidia untuk mengunduh driver VGA tersebut.
- Pada halaman situs Nvidia, silakan Anda cari driver dan sesuaikan dengan tipe VGA yang Anda gunakan.
- Gunakan Manual driver search untuk mencarinya secara spesifik.
- Jika sudah, silakan klik Start Search.
- Selanjutnya unduh driver-nya dengan klik Download.
- Tunggu proses unduhan sampai selesai,dan setelahnya Anda tinggal install driver VGA tersebut seperti biasa.
- Done.
Dengan mempraktikkan cara-cara yang saya jelaskan di atas, seharusnya Error 0xc00007b Unable to Start Correctly berhasil teratasi, bahkan mungkin Anda tidak perlu sampai mencoba semua caranya.
Akan tetapi jika dengan semua cara di atas, permasalahan tersebut masih belum teratasi, maka kemungkinan terdapat masalah pada penyimpanan sistem atau penyimpanan aplikasi.
Yang paling sering terjadi itu hardisk mengalami bad sector, yang berakibat data aplikasi tidak bisa terbaca. Selain itu, sistem Windows yang error juga bisa jadi penyebabnya.
Jika sistem Windows di laptop atau PC Anda bermasalah, maka solusinya adalah dengan Reset Windows atau dengan menginstall ulang Windows.
Mungkin cukup sekian dulu pembahasan mengenai cara mengatasai Error 0xc00007b Unable to Start Correctly di laptop atau PC Windows.
Semoga artikel kali ini dapat bermanfaat dan membantu memecahkan permasalahan tersebut. Terima kasih.